Event

Situs Website Tempat Cari Kerja yang Paling Sering Digunakan

Menggunakan situs website tempat cari kerja yang ideal terasa sulit karena terdiri dari beragam pilihan. Nyatanya dampak positif ini juga membuat para pencari kerja kewalahan menentukan platform mana sesuai dengan kualifikasi.

Sebagai alat utama dalam mencari pekerjaan, situs-situs website tersebut dapat dimanfaatkan oleh lulusan baru maupun profesional berpengalaman. Tetapi ada juga website yang menawarkan lowongan palsu untuk mendapatkan informasi pribadi pelamar.

Meski begitu, jangan sampai hal ini membuat Anda jadi takut mencari kerja dari laman online. Kami akan menyampaikan panduan situs-situs terpercaya dan sering digunakan para pelamar untuk mencari pekerjaan.

Rekomendasi Situs Website Tempat Cari Kerja Terpercaya

Ada banyak pilihan situs website untuk mencari kerja di internet. Namun hanya beberapa yang menonjol karena kredibel, merupakan jaringan profesional, serta minim penipuan. Berikut beberapa situs pencari kerja yang dapat digunakan.

LinkedIn

LinkedIn adalah website tempat cari kerja terkenal di kalangan mahasiswa, lulusan baru, maupun pekerja profesional dan berpengalaman. Media sosial ini menyediakan beragam informasi pekerjaan, lowongan kerja, hingga membangun networking.

Sekitar 2,8 juta perekrut mencari karyawan untuk posisi tertentu dengan bantuan LinkedIn. Dengan mengatur filter, pelamar dapat menemukan jenis-jenis pekerjaan, lokasi, posisi, gaji, dan lain-lain sesuai preferensi pribadi.

Manfaatkan #OpenToWork agar perekrut dapat mengetahui bahwa pelamar sedang terbuka untuk pekerjaan baru. Agar dilirik oleh HRD, pastikan isi profil selengkap mungkin dan bagikan pencapaian Anda agar menjadi nilai tambah.

Jobstreet

Rekomendasi tempat cari kerja selanjutnya adalah Jobstreet yang menyediakan ribuan lowongan pekerjaan di Indonesia. Cukup melengkapi data diri, riwayat pekerjaan, tambahkan CV, kemudian daftar pada posisi sesuai keinginan.

Selain untuk melamar pekerjaan, Jobstreet juga bisa memantau perkembangan lamaran. Mulai dari tahap penerimaan dan screening CV, jadwal wawancara, hingga status diterima atau tidaknya Anda pada posisi yang dilamar.

Ukur kemampuan tingkat bahasa Inggris dengan memanfaatkan fitur khusus JELA (Jobstreet English Assessment). Anda dapat mencantumkan hasilnya pada profil karena beberapa perusahaan memerlukan skor JELA sebagai syarat melamar kerja.

Kalibrr

Kalibrr adalah tempat cari kerja di perusahaan-perusahaan ternama seperti BCA, Astra, Kompas Gramedia, dan masih banyak lagi. Kalibrr sendiri bekerja sama dengan berbagai perusahaan dan universitas untuk membagikan lowongan kerja.

Uniknya, media sosial profesional ini juga memberi peluang jika Anda ingin mencari pekerjaan di negara Asia lainnya. Ada fitur recommended jobs untuk menampilkan hasil lowongan pekerjaan sesuai minat serta keahlian pelamar.

Serupa dengan LinkedIn, Kalibrr menyediakan fitur khusus untuk mengukur kemampuan pada beberapa bidang. Mulai dari kemampuan programming, komunikasi, administrasi, Microsoft Office, dan sebagainya untuk memberi nilai tambah CV Anda.

Join Members

Baca Juga : Hal Ini Penting Dilakukan Agar Anda “Work Life Balance”

TechInAsia

TechInAsia selalu jadi andalan pelamar sebagai tempat cari kerja baik di dalam negeri maupun negara tetangga Singapura atau Malaysia. Situs ini ramah bagi pelamar tingkat lulusan baru maupun level senior berpengalaman.

Industri yang ditawarkan beragam mulai dari pendidikan, e-commerce, travel, media, logistik, financial technologi, kesehatan, dan lain-lain. Tapi mayoritas diperuntukkan bidang Informasi Teknologi, customer service, serta manajemen.

TechInAsia turut mencantumkan informasi gaji yang ditawarkan perusahaan di masing-masing jabatan. Sebelum melamar melalui TechInAsia, pastikan Anda telah melengkapi data diri beserta CV.

Upwork

Upwork adalah website tempat cari kerja bagi para profesional berbakat untuk menonjolkan keahlian, keterampilan, dan pengalaman. Selain itu, Upwork juga membantu para pekerja lepas maupun pebisnis dalam mengelola hubungan profesional mereka.

Upwork menyediakan fitur seperti hosting portofolio gratis, mendeteksi penipuan pekerjaan, akses ke komunitas yang mendukung, ribuan lowongan pekerjaan, hingga ulasan klien. Anda dapat meninjau status portofolio lamaran.

Glassdoor

Rekomendasi tempat cari kerja berikutnya adalah Glassdoor dengan tampilan interface sederhana. Beberapa perusahaan besar seperti Gojek sampai Deloitte membagikan informasi lowongan kerjanya di situs ini.

Glassdoor menyediakan fitur salary calculator untuk mengukur kelayakan gaji sesuai industri, pengalaman kerja, serta lokasi perusahaan yang dituju. Pelamar dapat melihat kisaran gaji hasil ulasan pekerja lain sebagai sumber negosiasi.

Bahkan Glassdoor disebut-sebut sebagai platform kerja paling jujur, khususnya terkait ulasan dari mereka yang pernah bekerja di perusahaan bersangkutan. Hal ini tentunya sangat membantu menghindari penyesalan sebelum daftar di suatu perusahaan.

Karirhub Kemnaker

Karirhub Kemnaker adalah website tempat cari kerja yang dikembangkan oleh Kementerian Ketenagakerjaan Indonesia. Anda dapat mencari lowongan di bidang Informasi Teknologi, Creative, Keuangan, Sales, Marketing, hingga menjadi pekerja lepas.

Anda dapat memfilter informasi berdasarkan jenis pekerjaan, industri, bidang keahlian, lokasi kantor. Terdapat fitur review pekerja yang memuat ulasan wawancara, gaji, lingkungan kerja, budaya perusahaan, dan lain-lain.

Selain 7 situs pencari kerja di atas, Anda juga dapat mencari melalui situs resmi perusahaan yang dituju. Beberapa perusahaan menyediakan website career sebagai tempat cari kerja dan menjaring calon karyawan baru. Dapatkan informasi lainnya seputar dunia pekerjaan di sini. Jangan lupa untuk follow instagram @emkay.id untuk informasi yang lebih beragam.

Emkay new blast

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *